(Sumber foto) Peristiwa G30S/PKI meninggalkan kisah kelam bagi sejarah Indonesia. Keinginan mewujudkan negeri komunis tak ubahnya seperti singa lapar di tengah sabana, menghabisi siapapun dan tak kenal ampun selama ia tak sejalan dengan mereka. Sebelum membaca tulisan ini mari kita kirim doa untuk mereka para pahlawan revolusi serta uyut buyut kita yang dibantai dengan tak berperikemanusiaan oleh para PKI. Tulisan ini penulis ambil dari referensi buku Banjir Darah, artikel terkait, dan rekaman wawancara saksi yang ada di youtube. Terlepas dari kontroversi yang beredar, penulis hanya ingin menyampaikan kisah dari salah satu judul bab dalam buku Banjir Darah. Sebenarnya, buku Banjir Darah ini tidak hanya menjelaskan mengenai tragedi 30 September 1965 saja, melainkan deretan peristiwa pemberontakan PKI pada 1926-1968. Bahkan memang lebih terfokus pada pemberontakan sebelum '65 ini. Bila teman-teman ingin lebih tahu mengenai pemberontakan sebelum Gestapu, terutama PKI Madiun, penulis s...